Konversi ke Kompor Listrik, Siapkah Masyarakat Kurang Mampu ? - Jurnalisia™

  • Jurnalisia™

    Mengusung Kearifan Lokal

    Jurnalisia™

    Sumber Data Cuaca: https://cuacalab.id

    Sabtu, 24 September 2022

    Konversi ke Kompor Listrik, Siapkah Masyarakat Kurang Mampu ?

    foto : sajianbunda
    Nasional,
    Saat ini merebak informasi konversi kompor dari gas ke listrik. Namun yang jadi pertanyaan adalah berapa besar daya listrik untuk mengoperasikan kompor listrik itu.

    Dihimpun dari berbagai sumber, dibutuhkan daya listrik rata-rata untuk mengoperasikan kompor listrik adalah sebesar 1.000 watt. Sementara itu daya listrik rata-rata pada masyarakat ekonomi menengah ke bawah adalah 450 VA dan 900 VA.

    Namun diantara sekian banyak jenis kompor listrik terdapat diantaranya yang mengkonsumsi daya 500 watt tapi yang jenis 1 tungku.

    Pemerintah berwacana akan mengkonversi penggunaan kompor gas ke kompor listrik bagi masyarakat tergolong kurang mampu.

    Dikutip dari sejumlah media, PLN akan menambah daya pelanggan 450 VA dan 900 VA yang mendapatkan kompor listrik gratis sebagai upaya mengurangi subsidi elpiji. Selisih biaya listrik akibat penggunaan kompor juga ditanggung PLN. (Red)


    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Komentarmu adalah gambaran isi kepalamu, maka diam lebih bijak daripada sok tahu.

    Beranda

    ... ...