Apa kabar Kalsel hari ini ?
Kalsel hari ini sedang tidak baik-baik saja. Tanah longsor di 2 wilayah kabupaten yakni di wilayah Kabupaten Kotabaru dan Kabupaten tanah Bumbu.
Di wilayah Kabupaten Kotabaru 2 hari lalu terjadi tanah longsor di kawasan Desa Buluh Kuning Kecamatan Sungai Durian, atau tepatnya di lokasi pertambangan (pendulangan) emas ilegal alias tanpa ijin di Gunung Kura Kura. Tanah longsor memakan beberapa korban warga, sejumlah orang masih dalam pencarian.
Pada dini hari tadi, Rabu (28/09/22), terjadi pula tanah longsor, tepatnya badan jalan nasional di kawasan Satui Barat Kecamatan Satui, tak seberapa jauh dari lokasi pertambangan batubara.
Sama-sama terkait dengan aktivitas pertambangan; di wilayah Kotabaru terjadi longsor di lokasi pertambangan emas, di Tanah Bumbu di sekitar pertambangan batubara.
Pertambangan, yang diharapkan dapat mengangkat level ekonomi masyarakat ke tingkat yang lebih baik, namun dampaknya adalah bencana.
Longsornya badan jalan nasional di kawasan Desa Satui Barat itu sudah diperkirakan oleh banyak pihak, yang jika jalan itu terputus dan tak dapat dilewati, maka bukan saja masyarakat Tanah Bumbu yang mengalami kerugian, tapi juga masyarakat sejumlah kabupaten diantaranya yang terkena dampaknya adalah Kotabaru, Tanah Laut, bahkan Kabupaten Paser Kaltim.
Dari sejumlah sumber, peristiwa longsornya badan jalan nasional itu tak menimbulkan korban, namun tak menutup kemungkinan akan memakan korban jika tak segera ditangani. (Red)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Komentarmu adalah gambaran isi kepalamu, maka diam lebih bijak daripada sok tahu.