Banjarmasin,
Adam Nugraha Wiradhana S.AB HC, dipilih sebagai Ketua Milenial Cyber Media Serikat Media Siber Indonesia (MCM-SMSI) Propinsi.
MCM-SMSI sendiri merupakan organisasi profesi yang beranggotakan pemilik media online di Kalsel yang bertujuan mewujudkan ekosistem industri media siber (online) yang sehat, mandiri, dan bermartabat. MCM-SMSI menggalakan literasi dan HOTS ( Higher Order of Thinking Skill) atau berpikiran kritis. Dan juga gerakan literasi membuka wawasan bagi generasi milenial untuk melek literasi, supaya tidak mudah termakan berita hoax. Mengajari generasi milenial untuk mempunyai skill dalam berfikir kritis, berpikir kreatif dan memecahkan masalah.
Adam Nugraha Wiradhana merupakan anak pertama dari Drs. H. Gerilyansyah Basrindu, MM, Ph.D, Pendiri STIA Bina Banua Banjarmasin, yang tidak lain adalah putra dari Mantan Bupati Kotabaru di era tahun 1970-an, Basrindu. Jadi Adam merupakan cucu dari mantan Bupati Kotabaru, Basrindu.
Dipilihnya Adam ini karena punya benyak pengalaman di bidang IT. Ia diketahui sebagai Pendiri warko.id, perusahaan berbasis koperasi multi pihak yang fokus membantu dan menjadi solusi UMKM Go Digital dengan layanan utama memberikan website gratis dan menjadi penghubung UMKM dengan berbagai patform digital dan e-commerce lokal, nasional, dan Internasional. (Rel)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Komentarmu adalah gambaran isi kepalamu, maka diam lebih bijak daripada sok tahu.