foto : inpalu.com |
Tanah Bumbu,
Soal kebanggaan terhadap mata uang Rupiah, orang Indonesia tak diragukan. Faktanya meski nilai tukar Rupiah sangat lah rendah terhadap Dollar Amerika Serikat (USD), orang Indonesia tetap setia menggunakan Rupiah sebagai alat tukar atau transaksi.
Dihimpun dari berbagai sumber, terdapat sejumlah nilai tukar mata uang yang termasuk rendah dari seluruh negara di dunia. Kami merangkumnya hanya untuk 5 nilai tukar mata uang yakni di bawah ini.
- Som Uzbekistan, Som merupakan nama mata uang negara Uzbekistan yang terletak di Asia Tengah. Uzbekistan merupakan negara pecahan dari Uni Soviet. Kode mata uang ini adalah UZS dengan nilai tukar terhadap USD adalah 1 USD = 10.779 UZS.
- Rupiah Indonesia, kode IDR, adalah mata uang Indonesia dengan nilai tukar 1 USD = Rp 14.526.
- Dong Vietnam, adalah mata uang negara Vietnam yang terletak di Asia Tenggara. Kode mata uang ini adalah VND, dengan nilai tukar 1 USD = 22.693 VND/
- Riyal Iran, mata uang negara Iran yang terletak di Asia Barat. Kode mata uang imi adalah IRR dengan nilai tukar terhadap USD adalah 1 USD = 42.250 IRR.
- Bolivar Venezuela, adalah mata uang negara Venezuela yang terletak di Amerika Selatan. Kode Bolivar adalah VES dengan nilai tukar 1 USD = 441.700 VES.
Khusus Rupiah Indonesia; hanya menang dari Dong Vietnam, namun kalah jauh dari sejumlah mata uang sesama negara ASEAN diantaranya; Kyat Myanmar (MMK) per 1 USD = 1.356 MMK.
Kemudian mata uang Philipina yakni Peso (PHP) dengan nilai tukar 1 USD = 49,73 PHP. Mata uang Thailand yakni Baht (YHB) dengan nilai tukar 1 USD = 32,21 THB. Selanjutnya Ringgit, mata uang Malaysia dengan kode MYR dengan nilai tukar 1 USD = 4 Ringgit Malaysia, serta Dollar Singapura dengan kode SGD dengan nilai tukar 1 USD = 1,33 SGD dan setara pula dengan Dollar Brunei Darussalam yang berkode BND. (Red)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Komentarmu adalah gambaran isi kepalamu, maka diam lebih bijak daripada sok tahu.