Sejumlah Merk Rokok Ini Gunakan Pita Cukai Palsu - Jurnalisia™

  • Jurnalisia™

    Mengusung Kearifan Lokal

    Jurnalisia™

    Sumber Data Cuaca: https://cuacalab.id

    Rabu, 10 Agustus 2022

    Sejumlah Merk Rokok Ini Gunakan Pita Cukai Palsu

    courtesy : jatengpos
    Tanah Bumbu,
    Sebagai negara peringkat ke 6 dunia sebagai produsen rokok, Indonesia mendapat banyak penghasilan dari rokok tersebut. 

    Menurut sejumlah sumber cukai rokok di tahun 2021 saja sebesar Rp 166 trilyun dari target sebesar Rp 173 trilyun atau 96 persen pencapaian dari target. Kalau saja tak terjadi kebocoran oleh pemalsuan pita cukai rokok, kemungkinan angka tersebut jauh melebihi.

    Pita cukai rokok palsu ?
    Disinyalir sejumlah merk rokok yang beredar di pasaran bebas; di kios maupun toko-toko milik warga; menggunakan pita cukai palsu.

    Hal itu seperti disinyalir oleh seorang Pensiunan ASN pada Instansi Bea Cukai. Dikatakannya, terdapat sejumlah rokok yang menggunakan pita cukai palsu, yang tentu merugikan negara.

    "Coba saja beli beberapa rokok berlainan merk yang harganya tergolong murah, lalu periksa pita cukainya apakah ada kesesuaian dengan rokok-rokok tersebut," ungkap sumber media ini.

    Ia pun menyebut merk rokok yang menggunakan pita cukai palsu itu antara lain rokok A, Rokok N, dan lainnya. 

    Beredarnya rokok dengan pita cukai palsu ini tak menutup kemungkinan adanya 'permainan' oknum di instansi yang berkaitan dengan urusan cukai ini. (Red)


    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Komentarmu adalah gambaran isi kepalamu, maka diam lebih bijak daripada sok tahu.

    Beranda

    ... ...