PT RS Diduga Cemari Sungai Tambangan Sampanahan Dengan Limbah Pabrik - Jurnalisia™

  • Jurnalisia™

    Mengusung Kearifan Lokal

    Jurnalisia™

    Sumber Data Cuaca: https://cuacalab.id

    Selasa, 02 Agustus 2022

    PT RS Diduga Cemari Sungai Tambangan Sampanahan Dengan Limbah Pabrik

    Kotabaru,
    Warga Desa Sampanahan Kecamatan Sampanahan Kabupaten Kotabaru, kini tak bisa lagi memanfaatkan Sungai Tambangan yang terdapat di desa mereka.

    Sebelumnya sungai tersebut dimanfaatkan warga untuk selain mandi, mencuci, juga untuk air minum. Tapi kini sungai tersebut tercemar oleh limbah dari perusahaan perkebunan kelapa sawit.

    Adalah Surya Pani (33) dan Khairudin (65), mewakili warga Desa Sampanahan mengungkapkan, dulu pernah ditinjau oleh pihak prusahaan dan pemerintah sekitar 3 tahun lalu, tetapi setelah itu tidak ada tanggapan untuk membenahinya.

    Ditambahkan, pihak PT RS pun tidak ada melakukan sosialisasi ke masyarakat terkait apa dan bagaimana langkah penanganan limbah tersebut hingga saat ini, apalagi pihak PT RS tak ada memberikan konpensasi atas ulah perusahaannya itu.

    Tim Media ini bersama warga setempat pun menyusuri sungai tersebut, dan tampak air sungai berbuih atau berbusa, diperkirakan sungai itu tercemar limbah dari pengolahan kelapa sawit. (Yan Hoper)

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Komentarmu adalah gambaran isi kepalamu, maka diam lebih bijak daripada sok tahu.

    Beranda

    ... ...