Aktivitas Tambang di Satui Barat Tanah Bumbu Bikin Pemukiman Warga Rusak - Jurnalisia™

  • Jurnalisia™

    Mengusung Kearifan Lokal

    Jurnalisia™

    Sumber Data Cuaca: https://cuacalab.id

    Selasa, 09 Agustus 2022

    Aktivitas Tambang di Satui Barat Tanah Bumbu Bikin Pemukiman Warga Rusak

    Tanah Bumbu,
    Ketua Umum Barisan Muda Kalimantan, Agus Rismalian Nor, SH menyatakan siap memberikan bantuan hukum dan advokasi untuk hak warga masyarakat yang tempat tinggalnya terancam ambruk diduga akibat aktivitas pertambangan batubara.

    Agus menyambangi lokasi tambang dan warga di sekitar tambang, Selasa (09/08/22). Ketua Umum Barisan Muda Kalimantan itu disambut oleh puluhan warga Desa Satui Barat yang saat ini kediamannya terancam ambruk akibat pergeseran kontur tanah yang diduga akibat dampak aktivitas pertambangan batubara oleh satu korporasi yang beroperasi di kawasan Karantika Desa Satui Barat Kecamatan Satui.

    Selain menerima keluhan warga masyarakat akibat kediamannya yang terancam ambruk, Agus yang berprofesi sebagai Advokat ini juga diajak berkeliling melihat langsung kondisi sejumlah rumah warga yang rusak diduga akibat aktivitas pertambangan batubara. 

    "Setelah mendengar langsung keluhan masyarakat dan melihat kondisi fakta di lokasi, saya menduga ada tindak kejahatan lingkungan yang dilakukan oleh korporasi pertambangan batubara sehingga menyebabkan masyarakat menerima dampak dan menjadi korban," cetus Agus.

    Menindak lanjuti aduan warga masyarakat tersebut, Agus menyatakan akan melakukan pendampingan dan pembelaan hukum bagi masyarakat baik secara litigasi maupun non litigasi. 

    kepada media Agus menyampaikan, warga masyarakat memilik hak untuk mendapatkan kehidupan yang layak, hal itu meliputi tempat tinggal, kesehatan dan pendidikan. 

    "Kita wajib tidak tinggal diam ketika hak masyarakat masih ada yang dijajah di jaman yang sudah merdeka ini," tegas Agus. 

    Selain itu, Agus juga menyampaikan akan menggunakan Organisasi Barisan Muda Kalimantan dan Kantor Hukum MK Justice dalam melakukan upaya pendampingan dan pembelaan hukum hak warga tersebut. (Rel/ARN)

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Komentarmu adalah gambaran isi kepalamu, maka diam lebih bijak daripada sok tahu.

    Beranda

    ... ...