Harga Barang Naik, Durian pun Ikut Naik Harga - Jurnalisia™

  • Jurnalisia™

    Mengusung Kearifan Lokal

    Jurnalisia™

    Sumber Data Cuaca: https://cuacalab.id

    Sabtu, 23 Juli 2022

    Harga Barang Naik, Durian pun Ikut Naik Harga

    Kotabaru,
    Meski tak merata berbuah tahun ini, terutama di wilayah Kabupaten Kotabaru, Durian tampak dijual di sejumlah kawasan dan daerah misalnya; di wilayah Pulau Laut Tengah, Pulau Laut Sigam hingga Pamukan Barat dan Sungai Durian.

    "Itu yang besar harganya Rp 80 ribu per biji, yang kecil Rp 50 ribu per bijinya. Kami belinya juga sudah mahal di hutan sana," ujar seorang warga penjual Durian yang menggelar dagangannya di kawasan Desa Ma'antam Kecamatan Pamukan Barat.

    "Larangnya, kada kawa ditumbas amun liwar larang kaya itu," bisik seorang calon pembeli kepada temannya dalam bahasa Banjar yang maksudnya; mahal, tak bisa dibeli.

    Sama seperti Durian yang dijajakan di tepi jalan umum di kawasan Desa Sungai Pasir Kecamatan Pulau Laut Tengah; Durian ditawarkan per biji seharga Rp 50 ribu, ukuran tak terlalu besar.

    Sementara harga Pampakin, jenis Durian berwarna kuning; sama saja, harga per biji juga rata-rata Rp 50 ribu, seperti yang dijajakan di kawasan Desa Sigam Kecamatan Pulau Laut Sigam Kotabaru.

    "Kukira tadi kalau di pelosok harganya bisa lebih murah, ternyata sama saja dengan di kota," ujar seorang warga yang tak jadi membeli Durian. 

    "Sekarang apa-apa serba mahal, maka kami pun juga menaikkan harga jualan kami," kata seorang penjual Durian. (Red) 

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Komentarmu adalah gambaran isi kepalamu, maka diam lebih bijak daripada sok tahu.

    Beranda

    ... ...