Reses di Desa Moutong Anggota DPRD Gorontalo Disambut Sejumlah Aspirasi - Jurnalisia™

  • Jurnalisia™

    Mengusung Kearifan Lokal

    Jurnalisia™

    Sumber Data Cuaca: https://cuacalab.id

    Sabtu, 25 Juni 2022

    Reses di Desa Moutong Anggota DPRD Gorontalo Disambut Sejumlah Aspirasi

    Bone Bolango, 
    Kedatangan dalam rangka tugas reses Anggota DPRD Propinsi Gorontalo Dapil II, Loly Yunus disambut hangat masyarakat Desa Moutong one Bolango, dan sejumlah aspirasi antara lain; pengadaan lampu penerangan jalan umum, akses jalan tani, dan luapan air sungai.

    "Aspirasi masyarakat khususnya di desa Moutong, alhamdulillah sudah saya realisasikan, meskipun masih ada keluhan keluhan masyarakat lainnya yang terkait tentang pengadaan lampu jalan, akses jalan tani dan luapan aliran sungai," ungkap Loly.

    Ditambakannya, aspirasi ini akan ia perjuangkan dan harus dibantu, karena pengadaan lampu jalan ini untuk mencegah terjadinya pelecehan terhadap anak-anak kost, begitu juga tentang akses jalan tani ini untuk digunakan oleh masyarakat melaksanakan kegiatan mereka setiap hari dalam berkerja seperti di sawah ataupun diperkebunan.

    Mengenai luapan air sungai, dikatakannya ia akan mengkoordinasikan dengan teman-temannya yang ada di Komisi III.

    "Setelah saya koordinasikan saya dan teman-teman di Komisi III akan turun untuk melihat luapan air sungai yang berdampak terhadap masyarakat itu," ujar Loly. (Opan)

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Komentarmu adalah gambaran isi kepalamu, maka diam lebih bijak daripada sok tahu.

    Beranda

    ... ...