Perbaikan jalan tersebut termasuk dalam dalam preservasi ruas jalan Asam Asam – Batulicin sepanjang 140 kilometer, yang mana pekerjaan tersebut merupakan proyek multi years (tahun jamak).
“Komposisi material filer (abu batu) sangat berpengaruh terhadap kondisi jalan di daerah, sehingga apabila terkena air berlebih saat musim penghujan, dapat mengakibatkan jalan menjadi becek,” kata Subhan.
Ditambahkannya, untuk menangani masalah tersebut pihaknya sudah melakukan koordinasi dengan Balai Jalan Nasional Wilayah Kalimantan Selatan.Diketahui di Tanah Bumbu dan sekitarnya terdapat sejumlah badan jalan yang mengalami kerusakan cukup parah diantaranya di kawasan Desa Kersik Putih dan Sepunggur, juga jalan dari arah Kersik Putih ke Gunung Tinggi (Pondok Butun, Red) ke Sepunggur yang melewati Komplek Perkantoran Pemkab Tanah Bumbu. (Rel/Red)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Komentarmu adalah gambaran isi kepalamu, maka diam lebih bijak daripada sok tahu.