Kegiatan tersebut dihadiri Kapolres Tanah Bumbu, AKBP Tri Hambodo, SIK, Ketua Bhayangkari Cabang Polres Tanah Bumbu, Ny. Nuri Tri Hambodo, SE, M.Si, Para PJU, Personil Polri, ASN, dan Anggota Bhayangkari.
Jaraktempuh Jalan Santai sepanjang sekitar 1,8 Km, start Lapangan Apel Polres Tanah Bumbu ke Jl. H Johan, Jl. Water Boo, dan kembali finish Lapangan Apel Polres Tanah Bumbu.
Kapolres Tanah Bumbu dalam sambutannya mengucapkan syukur pada tahun ini dapat melaksanakan peringatan Hari Bhayangkara dengan berbagai kegiatan, yang mana 2 tahun sebelumnya terkendala oleh pandemi Covid-19.
"Saya berterimakasih kepada semua panitia sehingga kegiatan-kegiatan kita dapat terlaksana dengan sukses dan lancar. Saya berharap tidak hanya Kapolres ataupun PJU saja yang merasa senang dengan kegiatan ini akan tetapi seluruh keluarga besar juga harus merasakannya, maka dari itu dalam jalan santai ini kami sudah siapkan hadiah utama 3 Unit Sepeda Motor dan 287 hadiah hiburan lainnya," ujar Kapolres. (Rel)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Komentarmu adalah gambaran isi kepalamu, maka diam lebih bijak daripada sok tahu.