Memulai Hari Kerja Pemkab Kotabaru Halalbihalal Idul Fitri 1443 H - Jurnalisia™

  • Jurnalisia™

    Mengusung Kearifan Lokal

    Jurnalisia™

    Sumber Data Cuaca: https://cuacalab.id

    Senin, 09 Mei 2022

    Memulai Hari Kerja Pemkab Kotabaru Halalbihalal Idul Fitri 1443 H

    Usai liburan dan pasca lebaran ASN Pemkab Kotabaru mulai melakukan aktivitas kerja kembali. Sebelum melakukan aktivitas kerja rutin Bupati Kotabaru, Said Jafar didampingi Ketua TP PKK, Hj. Fatma Idiana, Sekdakab, Said Akhmad melaksanakan acara halalbihalal hari raya Idul Fitri 1443 H.

    Bersama para Unsur Asisten Bupati, Staf Ahli Bupati, para Kepala Dinas, Camat,Kades, ASN dan Honorer di lingkup Pemkab Kotabaru, bertempat di halaman kantor Bupati Kotabaru, Senin (09/05/22). Kegiatan ini juga merupakan ajang silaturahmi sesama ASN dan Honorer dengan para Pejabat daerah Kabupaten Kotabaru.

    Pada kesempatan itu Bupati Kotabaru menyampaikan, "kita patut bersyukur tahun ini bisa melaksanakan puasa dan lebaran serta kegiatan lainnya setelah 2 tahun tidak bisa mengadakan kegiatan karena adanya pembatasan akibat pandemi Covid-19."

    Namun demikian ucap Bupati, permasalahan virus ini masih belum berakhir karena sekarang bermunculan virus-virus lainnya, jadi kita harus tetap menaati protokol kesehatan yang sudah ditetapkan oleh pemerintah. Selain itu juga Bupati Kotabaru juga menekankan agar ASN dan Honorer agar tetap disiplin dalam berkerja dan meningkatkan kualitas dan kuantitas kerja. 

    "Sebentar lagi kita akan memperingati Hari Jadi Kotabaru ke 72 pada 1 Juni 2022 nanti, jadi mari kita tampilkan produk-produk dari kecamatan pada pameran ekspo yang digelar agar bisa memperkenalkan produk lokal kepada pengunjung sebab harus ada oleh-oleh sehingga perekonomian bisa berkembang," kata Said Jafar. (AA)

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Komentarmu adalah gambaran isi kepalamu, maka diam lebih bijak daripada sok tahu.

    Beranda

    ... ...