Desa Botubarani, Kecamatan Kabila Bone, Kabupaten Bone Bolango memiliki Wisata Hiu Paus yang merupakan satu diantara destinasi wisata yang paling banyak dikunjungi oleh para wisatawan baik lokal maupun luar daerah.
Berdasarkan pemantauan Awak Media ini kemunculan hiu paus atau whale shark tersebut rata-rata hanya 1 ekor per hari. Hal ini juga sesuai dengan data pada kalender musim kemunculan Hiu Paus Tahun 2022.
Juga ditegaskan seorang Pengelola Wisata Hiu Paus, Olis Latif yang mengatakan, sepanjang bulan Januari hingga Mei 2022 ini Hiu Paus yang muncul hanya rata-rata 1 ekor per hari.
Padahal kata Olis Latif, biasanya bulan Mei adalah saat dimana kemunculan Hiu Paus itu dalam jumlah banyak. Karena selain kurangnya makanan belum diketahui pasti penyebab berkurangnya kemunculan hiu paus kali ini.
Diketahui salah satu makanan Hiu Paus ini adalah kepala udang atau pun kepiting danau yang berukuran kecil yang dalam bahasa Gorontalo-nya dikenal dengan nama Tonggulunga.
Berdasarkan informasi dari seorang Pengelola Wisata Hiu Paus lainnya yaitu Salim Latif, makanan Hiu Paus yang berupa kepala udang ini hanya berasal dari limbah satu perusahaan pengolahan udang yang ada di Desa Huangobotu Kecamatan Kabila Bone.
Salim Latif membenarkan mereka biasanya diberikan sisa hasil pengelohan udang di perusahaan itu berupa kepala, dan biasanya limbah tersebut didapat secara gratis namun itu tidak mencukupi kebutuhan makanan Hiu Paus karena tidak rutin.
" Saya berharap ke depannya ada upaya lain dari Pemerintah untuk menyediakan makanan bagi Hiu Paus agar kemunculannya bisa bertambah lagi, karena mengingat Hiu Paus yang berada di Desa Botubarani ini merupakan satu-satunya Wisata Hiu Paus yang ada di Gorontalo khususnya di Kecamatan Kabila Bone Kabupaten Bone Bolango," tutup Salim Latif. (Opan)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Komentarmu adalah gambaran isi kepalamu, maka diam lebih bijak daripada sok tahu.