Waket DPRD Kalsel Tekankan Generasi Muda Agar Berorganisasi - Jurnalisia™

  • Jurnalisia™

    Mengusung Kearifan Lokal

    Jurnalisia™

    Sumber Data Cuaca: https://cuacalab.id

    Jumat, 08 April 2022

    Waket DPRD Kalsel Tekankan Generasi Muda Agar Berorganisasi

    Tanah Bumbu Kalsel, 
    Wakil Ketua DPRD Propinsi Kalsel, M. Syaripuddin, SE, M.AP menekankan perlunya para generasi muda memanfaatkan wadah maupun organisasi kepemudaan agar dapat waktu sebaik mungkin untuk menata proses menuju masa depan.

    Hal itu disampaikannya pada kesempatan menyosialisasikan Peraturan Daerah (Perda) Kalsel tentang Kepemudaan, Jumat lalu (08/04/22).

    Para generasi muda menurut M. Syaripuddin; melalui wadah maupun organisasi dapat belajar bagaimana membentuk karakter sebagai generasi masa depan, sehingga terhindar dari kegiatan-kegiatan yang sifatnya buang-buang waktu serta menghindari perilaku dan perbuatan negatif yang melanggar hukum seperti penyalahgunaan Narkoba dan lainnya.

    "Para generasi muda khususnya pemuda perlu melakukan pendekatan-pendekatan dan bersinergi dengan Pemerintah, sehingga bilamana perlu mengkritisi berbagai kebijakan yang kurang dan tidak populis akan dilakukan dengan cara-cara yang elegan dan intelek," ujar Politisi PDIP itu.

    Ditambahkannya, berbagai kegiatan positif bisa didapatkan di organisasi. Dan tidak harus organisasi yang bersifat nasional, bisa pula organisasi yang bersifat lokal yang dibentuk sesuai dengan yang disyaratkan oleh Perda. (Red) 

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Komentarmu adalah gambaran isi kepalamu, maka diam lebih bijak daripada sok tahu.

    Beranda

    ... ...