Ketua DPRD Kotabaru Turun ke Lokasi Jalan Rusak, Ada Perusahaan Bersedia Perbaiki - Jurnalisia™

  • Jurnalisia™

    Mengusung Kearifan Lokal

    Jurnalisia™

    Sumber Data Cuaca: https://cuacalab.id

    Minggu, 24 April 2022

    Ketua DPRD Kotabaru Turun ke Lokasi Jalan Rusak, Ada Perusahaan Bersedia Perbaiki


    "Alhamdulillah ada tanggapan dari seorang pengusaha yang ringan hati membantu perbaikan jalan," ungkap, Syairi Mukhlis, S.Sos, Ketua DPRD Kabupaten Kotabaru usai meninjau badan jalan yang rusak cukup parah yang menghubungan Desa Sembuang Kelumpang Barat dengan Desa Sangsang Kelumpang Tengah.

    Jalan yang mengalami kerusakan tersebut diperkirakan sepanjang lebih kurang 10 kilometer, akan diperbaiki oleh pihak perusahaan dan akan selesai sebelum lebaran Idul Fitri dikarenakan jalan itu sangat vital digunakan masyarakat termasuk keperluan mudik.

    "Saya sangat apresiasi bantuan satu pengusaha ini, sangat luar biasa," ungkap Ketua DPRD.

    Informasi terhimpun jalan yang mengalami kerusakan tersebut lebih kurang 10 tahun tidak pernah mendapat alokasi anggaran maupun biaya pemeliharaan dari Pemerintah Daerah.

    Ketua DPRD Kotabaru berpesan saat pekerjaan perbaikan jalan dilakukan ia minta kepada masyarakat untuk menjaganya; dengan mengurangi berat muatan angkutan barang ketika melintas di jalan itu. (Red)

     

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Komentarmu adalah gambaran isi kepalamu, maka diam lebih bijak daripada sok tahu.

    Beranda

    ... ...