Idul Fitri 1443 H Kemungkinan 'Bareng' Antara Pemerintah dan Muhammadiyah - Jurnalisia™

  • Jurnalisia™

    Mengusung Kearifan Lokal

    Jurnalisia™

    Sumber Data Cuaca: https://cuacalab.id

    Selasa, 26 April 2022

    Idul Fitri 1443 H Kemungkinan 'Bareng' Antara Pemerintah dan Muhammadiyah

    Pihak Kementerian Agama RI menilai, secara hisab posisi hilal di Indonesia saat sidang itsbat 1 Syawal 1443 H mendatang sudah bisa terlihat. 

    Direktur Jenderal Bimas Islam Kemenag RI, Kamaruddin Amin pun mengatakan, kemungkinan Hari Raya Idul Fitri 1443 H antara Pemerintah dan Muhammadiyah akan jatuh pada tanggal yang sama yakni pada Senin, tanggal 2 Mei 2022. 

    Sebelumnya Kamaruddin sempat menjelaskan, posisi hilal pada sidang itsbat yang akan diadakan pada Minggu, tanggal 1 Mei 2022 mendatang sudah memenuhi kriteria baru. Kriteria itu  ditetapkan MABIMS (Menteri Agama Brunei, Indonesia, Malaysia, dan Singapura) secara hisab.

    Jika lebaran Idul Fitri atau 1 Syawal 1443 H di Indonesia jatuh pada tanggal 2 Mei 2022 mendatang, atau berbarengan antara pihak Pemerintah dengan Muhammadiyah, maka umat Islam yang mengikuti 1 Ramadhan 1443 H yang jatuh pada tanggal 3 April 2022 atau yang ditetapkan Pemerintah yang juga diikuti NU; hanya berpuasa selama 29 hari, sedangkan bagi umat Islam yang mengikut yang ditetapkan Muhammadiyah pada tanggal 2 April 2022; berpuasa selama 30 hari. (Red)

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Komentarmu adalah gambaran isi kepalamu, maka diam lebih bijak daripada sok tahu.

    Beranda

    ... ...