GP Ansor dan Fatayat NU Sidoarjo Adakan Kampung Ramadhan - Jurnalisia™

  • Jurnalisia™

    Mengusung Kearifan Lokal

    Jurnalisia™

    Sumber Data Cuaca: https://cuacalab.id

    Sabtu, 09 April 2022

    GP Ansor dan Fatayat NU Sidoarjo Adakan Kampung Ramadhan

    Sidoarjo Jawa Timur,
    Dalam rangka Harlah GP Ansor le 88 dan Fatayat ke 72 PC GP Ansor dan PC Fatayat NU Sidoarjo mengadakan Kampung Ramadhan 2022 di Alun-alun Sidoarjo mulai tanggal 8 hingga 24 April mendatang. Kegiatan yang menjajakan produk-produk lokal para kader muda NU Sidoarjo.

    Kegiatan tersebut dibuka Bupati Sidoarjo, H. Ahmad Muhdlor, S.IP atau yang akrab dipanggil Gus Muhdlor, ditandai dengan pemukulan rebana bersama-sama oleh Bupati Sidoarjo, Ketua DPRD Sidoarjo, H. Usman, Ketua PCNU Sidoarjo, KH. Zainal Abidin serta Ketua PC GP Ansor Sidoarjo, H. Rizza Ali Faizin.

    Gus Muhdlor menyambut baik pelaksanaan kegiatan semacam ini. Menurutnya lewat event seperti ini akan mampu memulihkan perekonomian pasca pandemi Covid-19. Dikatakannya pemulihan ekonomi harus dilakukan secara bersama-sama seperti yang saat ini dilakukan GP Ansor dan Fatayat NU Sidoarjo dengan mengadakan Kampung Ramadhan seperti ini.


    “Saya senang hari ini wajah Ansor dan Fatayat sudah bertransformasi. Tidak hanya memikirkan tentang dakwah saja tetapi pemulihan ekonomi juga dipikirkan dan dikerjakan,” papar Gus Muhdlor.

    Lebih lanjut ia mengatakan apa yang dilakukan GP Ansor dan Fatayat NU Sidoarjo seperti ini sejalan dengan visi misi dirinya bersama Wakil Bupati Sidoarjo, H. Subandi yang ingin UMKM Sidoarjo naik kelas. 20 ribu UMKM Sidoarjo naik kelas menjadi targetnya. (Reva M)

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Komentarmu adalah gambaran isi kepalamu, maka diam lebih bijak daripada sok tahu.

    Beranda

    ... ...