Festival Budaya Saijaan Kotabaru Masuk Dalam Kharisma Event Nusantara 2022 - Jurnalisia™

  • Jurnalisia™

    Mengusung Kearifan Lokal

    Jurnalisia™

    Sumber Data Cuaca: https://cuacalab.id

    Rabu, 02 Maret 2022

    Festival Budaya Saijaan Kotabaru Masuk Dalam Kharisma Event Nusantara 2022

    Kotabaru Kalsel,
    Satu kebanggaan bagi masyarakat Kabupaten Kotabaru Festival Budaya Saijaan (FBS) akhirnya masuk dalam event nasional Kharisma Event Nusantara tahun 2022.

    Festival Budaya Saijaan harus bersaing ketat dengan puluhan bahkan ratusan peserta dari daerah lainnya di Indonesia. Setelah mengikuti seleksi dan kurasi akhirnya Festival Budaya Saijaan masuk menjadi satu diantara event nasional Kharisma Event Nusantara (KEN)tahun 2022 Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif RI. 

    Satu perjuangan menjaga eksistensi sehingga kembali terpilih masuk dalam event bergengsi Kharisma Event Nusantara Tahun 2022. Ini merupakan kali kedua Kabupaten Kotabaru masuk dalam event nasional itu. Sebelumnya tahun 2021 Festival Budaya Saijaan juga masuk dalam event nasional tersebut.

    Kepala Dinas Pariwisata, Pemuda dan Olahraga Kotabaru (Disparpora) Kabupaten Kotabaru, Khairian Anshari, mengatakan ini satu kebanggaan bagi Kotabaru. Dan pihaknya akan menyiapkan segala sesuatunya untuk memberikan yang terbaik dalam gelaran nasional itu sembari berharap masa pandemi Covid-19 segera berakhir sehingga Festival Budaya Saijaan bisa ditampilkan secara maksimal. Konsep Hybrid (perpaduan luring dan daring) masih akan dilaksanakan di Festival Budaya Saijaan 2022. (DBG)




      Penulis : Deddy Amier


    HADIAH UNTUK PENGUNJUNG

    Baca Keterangannya Disini
    Nama Depan
    Nama Belakang
    Nomor Ponsel - WA *

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Komentarmu adalah gambaran isi kepalamu, maka diam lebih bijak daripada sok tahu.

    Beranda

    ... ...