Banjir akibat meluapnya Sungai Lamong yang merendam 3 desa di Kecamatan Dawarblandong Kabupaten Mojokarto; surut, Jumat (11/02/22).
Joko Supangkat, Kasi Kedaruratan BPBD Kabupaten Mojokarto mengatakan, update terkini kondisi banjir yang sempat merendam 3 desa yakni Dusun Balong, Desa Bayulegi, Dusun Talunbrak, Desa Talunblandong, Dusun Klanting, Pulo dan Beru Desa Pulorejo pada Kamis (10/02/22) telah surut.
"Alhamdulillah sekarang sudah surut semua termasuk di Dusun Balong, Desa Bayulegi yang kemarin sempat terendam banjir hingga ketinggian 80 sampai 120 cm juga telah normal kembali," ungkapnya.
Selain merendam puluhan rumah warga di 3 Desa, imbas dari luberan Sungai Lamong juga merendam hektaran tanaman padi dan tebu di area persawahan milik warga sekitar. (RM/IM)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Komentarmu adalah gambaran isi kepalamu, maka diam lebih bijak daripada sok tahu.