Harga Melonjak, Para Emak Berburu Baju Islami Untuk Anak Warna Putih - Jurnalisia™

  • Jurnalisia™

    Mengusung Kearifan Lokal

    Jurnalisia™

    Sumber Data Cuaca: https://cuacalab.id

    Jumat, 14 Januari 2022

    Harga Melonjak, Para Emak Berburu Baju Islami Untuk Anak Warna Putih

    "Baju seperti ini saja harganya lumayan mahal, padahal kemarin harganya tak sampai Rp 200 ribu," kesal seorang emak-emak usai membelikan putrinya baju muslimah warna putih.

    Perburuan baju muslim dan muslimah untuk para anak sekolah dimulai.
    Para orangtua murid terutama para emak turun ke semua toko yang menjual baju islami baik yang berada di kawasan Kecamatan Simpang Empat maupun Batulicin Tanah Bumbu. Karena para anak mereka yang sekolah diharuskan memakai busana islami; berwarna putih, bukan warna lainnya.

    Para Pedagang panen dan bahkan sampai kehabisan stok, karena yang dicari hanya warna putih.

    "Kalau ada 1 karung hari ini yang berwarna putih saya pastikan semuanya dibeli sampai habis," ujar seorang Pedagang pakaian di kawasan Kecamatan Simpang Empat.

    Sementara itu para emak kebanyakan mengeluh disebabkan harga busana islami berwarna putih yang tiba-tiba melonjak.

    "Bulan lalu saya beli seperti ini persis; harganya cuma Rp 200 ribuan, kini harganya dipatok Rp 400 ribu tanpa mau kurang," ungkap seorang emak dengan kesalnya, tak jadi beli.

    "Anak saya masih punya baju muslimah yang bisa dipakai, nanti saja beli kalau sudah harganya normal," ujar emak lainnya.

    "Saya beli baju muslimah ini bulan lalu harganya cuma Rp 175 ribu, saya tanya kemarin di toko harganya Rp 350 tidak mau kurang pula," cerita seorang emak heran. (Ilham)

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Komentarmu adalah gambaran isi kepalamu, maka diam lebih bijak daripada sok tahu.

    Beranda

    ... ...