Akses Internet Untuk Sekolah di Pelosok Desa Kotabaru - Jurnalisia™

  • Jurnalisia™

    Mengusung Kearifan Lokal

    Jurnalisia™

    Sumber Data Cuaca: https://cuacalab.id

    Sabtu, 29 Januari 2022

    Akses Internet Untuk Sekolah di Pelosok Desa Kotabaru

    Direncanakan pada bulan Maret tahun 2022 nanti Balai Pengembangan Pendidikan Anak Usia Dini (BP PAUD) dan Pendidikan Masyarakat (Dikmas) Propinsi Kalsel berkerjasama dengan Bunda PAUD Kabupaten Kotabaru; langsung praktik bagaimana melakukan perbaikan data, perbaikan terhadap pertumbuhan kopmetik anak bersama dengan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Kotabaru.

    Hal itu terungkap saat kunjungan BP PAUD dan Dikmas Propinsi Kalsel ke Kotabaru dan bertemu dengan Bupati Kotabaru, pada Jumat (28/01/22).

    Pada kesempatan itu juga dibahas untuk mengatasi kendala jaringan internet di sekolah yang berada di pelosok desa yang jauh. Pihak BP PAUD dan Dikmas yang berada di bawah Kemendikbudristek RI ini sudah berkerjasama dengan pihak PT Telkomsel untuk membantu sekolah penggerak itu untuk mendekatkan sinyal mereka agar sekolah bisa terakses internet secara baik. (AA)



      Penulis : Agus Ariyanto

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Komentarmu adalah gambaran isi kepalamu, maka diam lebih bijak daripada sok tahu.

    Beranda

    ... ...