Diyakini Bisa Menambah Imun Tubuh Ke 2 Minuman Ini Harganya Naik dan Sulit Didapat - Jurnalisia™

  • Jurnalisia™

    Mengusung Kearifan Lokal

    Jurnalisia™

    Sumber Data Cuaca: https://cuacalab.id

    Minggu, 22 Agustus 2021

    Diyakini Bisa Menambah Imun Tubuh Ke 2 Minuman Ini Harganya Naik dan Sulit Didapat

    Di masa pandemi Covid-19 ini lebih-lebih di kondisi Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM), untuk menghindari dan memperkuat imun tubuh, tak sedikit warga mengkonsumsi makanan dan minuman tertentu.

    Diantara yang diyakini dapat menambah imun tubuh adalah sejenis minuman yakni berbahan susu dan yang mengandung vitamin C.

    Minuman berbahan susu yang banyak daln lazim dicari oleh warga adalah susu sapi dalam kemasan kaleng yang biasa dikenal dengan sebutan susu beruang. Sedangkan minuman yang mengandung vitamin C yang paling banyak dicari adalah You C 1000 meski terdapat minuman sejenis.

    Dikarenakan banyaknya yang mencari sehingga ke 2 jenis minuman tyersebut pun harganya menjadi naik dari harga sebelumnya yang berkisar antara Rp 9 ribu hingga Rp 12 ribu.

    "Disini harga sebotol You C 1000 dijual seharga Rp 20 ribu, itupun mencarinya sulit," ungkap seorang warga di satu desa di wilayah Kecamatan Pulau Laut Barat Kabupaten Kotabaru.

    Sementara itu di kawasan kelurahan Gunung Tinggi Kecamatan Batulicin Tanah Bumbu harga sebotol minuman You C 1000 djual seharga Rp 17 ribu, sedangkan susu beruang dipatok seharga Rp 18 ribu.

    "Ke 2 minuman itu kini sulit didapat. Kata pengecernya pun stok mereka sangat terbatas," ungkap seorang pemilik kios di Kelurahan Gunung Tinggi.

    "Saya pikir sulitnya memperoleh ke 2 minuman tersebut mungkin ada permainan di tingkat distributor dan pengecer," ujar seorang warga di Pulau Laut Barat Berprediksi. (Red)


    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Komentarmu adalah gambaran isi kepalamu, maka diam lebih bijak daripada sok tahu.

    Beranda

    ... ...