Tak sedikit warga yang kuatir melewati Posko PPKM terutama warga yang akan ke wilayah Kabupaten Paser, yang mana mereka sudah terbiasa lalulalang ke wilayah kabupaten tetangga itu.
Kekuatiran warga antara lain dikarenakan takut diperiksa kesehatan seperti rapid test, swab test dan swab antigen. Selain itu warga kuatir kalau-kalau kelengkapan kendaraan bermotor yang mereka gunakan juga akan diperiksa oleh petugas yang terdiri dari pihak Pemkab, TNI dan Polri.
Pantauan media ini di lokasi, tampak petugas memasang traffic cone di badan jalan untuk memberitahukan keberadaan Posko PPKM.
Sekdakab Kotabaru, Drs. Said Akhmad, MM ketika dikonfirmasi sampai kapan keberadaan Posko PPKM di perbatasan tersebut mengatakan, "kita mengikuti arahan Satgas Covid-19 Propinsi, mudahan penyebaran menurun." (Red)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Komentarmu adalah gambaran isi kepalamu, maka diam lebih bijak daripada sok tahu.