Dengan tema; Sinergisitas APIP dan Pengawasan Internal Dalam Mendukung Program Nasional, Pemkab Kotabaru menjadi tuan rumah Pemutahiran Data Tindak Lanjut Hasil Pemeriksaan Aparat Pengawasan Intern Pemerintah (APIP) se Kalsel tahun 2021, dihadiri Pj Gubernur Kalsel, Safriza; ZA, bertempat di satu hotel di Kotabaru, Senin (28/06/21).
Hadir pula Bupati Kotabaru, Said Jafar, Irjen Kemendagri, Dr. Tumpak H Simanjuntak, Kabag Analisa dan Evaluasi Ditrjen Kemendagri, Desi Maria, S.Sos, M.AP, CRGP, Perwakilan BPKP Kalsel, Inspektorat Propinsi Kalsel, Kepala Inspketorat Kabupaten Kotabaru, para Inspektorat Kabupaten/Kota se Kalsel, Sekdakab Kotabaru, Said Akhmad serta Unsur Muspida Kabupaten Kotabaru.
Kegiatan bertujuan mendorong percepatan tindaklanjut hasil pemeriksaan dan memantau pelaksanaan perbaikan sistem guna meningkatkan kinerja pemerintah daerah yang akuntabel, transparan, efektif dan efesien serta mengetahui kendala penyelesaian hasil pemeriksaan.
Bupati Kotabaru dalam sambutannya menekankan kepada Inspektorat Daerah sebagai APIP harus memiliki kinerja yang lebih baik. (Anto)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Komentarmu adalah gambaran isi kepalamu, maka diam lebih bijak daripada sok tahu.