Bung Johan, Penulis Puisi Tanah Bumbu Tutup Usia - Jurnalisia™

  • Jurnalisia™

    Mengusung Kearifan Lokal

    Jurnalisia™

    Sumber Data Cuaca: https://cuacalab.id

    Jumat, 11 Juni 2021

    Bung Johan, Penulis Puisi Tanah Bumbu Tutup Usia

    Selamat jalan Bung....!
    Puisimu akan tetap abadi dan tertanam di dada para percintaan.
    Semoga husnul khatimah dan diampuni segala dosa.

    Johansyah, yang dikenal dalam kesehariannya sebagai pengelola Radio Nirwana Batulicin, meninggal dunia. 

    Johansyah, di kalangan para Seniman puisi di Tanah Bumbu dikenal pula sebagai seorang penulis puisi dan membacakannya sendiri pada tiap event puisi di Kalsel terutama di Aruh Sastra.
    Bung Johan tergabung dalam Komunitas Sastra Indonesia (KSI) Kabupaten Tanah Bumbu, yang beberapa kali menerbitkan buku kumpulan antologi puisi penulis Tanah Bumbu.

    Bung Johan sangat aktif menulis puisi dengan berbagai tema dan latar belakang bersama penulis lain diantaranya Abdul Karim, Jarak Fajar, Tato A Setiawan, Imi Surya Putra, Puja Mandela, Mahdiansyah dan sejumlah penulis lainnya.

    Johansyah sangat mencintai puisi, sehingga tak jarang menulis status di media sosial pun ia menggunakan kalimat yang puitis.
    Selamat jalan Bung.....! (Red)

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Komentarmu adalah gambaran isi kepalamu, maka diam lebih bijak daripada sok tahu.

    Beranda

    ... ...