Operasi Pasar perdana dilaksanakan di 2 Kecamatan Baru yakni Kusan Tengah dan Teluk Kepayang.
"Di 2 Kecamatan ini dilakukan Operasi Pasar secara terbuka, sedangkan di kecamatan lainnya dilakukan secara tertutup dengan sistem door to door," ungkap Kepala Disdagri, Deny Haryanto, SE, MM.
Operasi Pasar dimulai dari tanggal 19 April hingga 9 Mei 2021.
Kegiatan tersebut menurut Kepala Disdagri berkoordinasi dengan pihak Pemprop dan Gugus Tugas Kabupaten Tanah Bumbu mengingat masih dalam situasi pandemi Covid-19.
"Adanya Operasi Pasar ini merupakan perhatian Pemerintah yang bertujuan agar masyarakat mendapatkan Sembako dengan harga relatif murah," ujar Deny. (Red)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Komentarmu adalah gambaran isi kepalamu, maka diam lebih bijak daripada sok tahu.