Harga Bensin Tembus 12 Ribu di Eceran, Pertamina 'Ngapain' ? - Jurnalisia™

  • Jurnalisia™

    Mengusung Kearifan Lokal

    Jurnalisia™

    Sumber Data Cuaca: https://cuacalab.id

    Sabtu, 06 Maret 2021

    Harga Bensin Tembus 12 Ribu di Eceran, Pertamina 'Ngapain' ?

    Biar berteriak pun ibaratnya warga terkait harga BBM jenis Premium atau Bensin yang harganya naik di penjual eceran; percuma saja.

    Mau mengadu kemana ? Terkecuali ke Pertamina yang punya kewenangan menindak baik SPBU yang menjual BBM ke para Pelangsir maupun terhadap para penjual eceran yang dapat pasokan BBM dari Pelangsir.

    Bagaimana dengan Dinas Perdagangan dan Perindustrian ?
    Pikir saja sendiri atau ramai-ramai, Dinas tersebut tak punya kewenangan apapun terkait tataniaga dan distribusi BBM. Dinas itu bukan yang mengeluarkan ijin SPBU, dan juga tidak pernah memberikan ijin kepada para penjual BBM eceran, jadi sama sekali tak punya hak pula mengambil tindakan apapun.

    Dinas Perdagangan dan Perindustrian hanya bisanya mengimbau, atau bisa mengusulkan kepada DPRD agar Lembaga Legislatif itu memanggil pihak Pertamina untuk rapat dengar pendapat (hearing) menyampaikan keluhan-keluhan masyarakat terkait BBM. 

    Saat ini di wilayah Tanah Bumbu harga Bensin di penjual eceran sudah tembus di harga Rp 12 ribu yang biasanya dijual antara Rp 8 ribu hingga Rp 9 ribu per liter, padahal di SPBU harganya Rp 6.400 per liter.

    Adanya permainan antara oknum di SPBU dengan para Pelangsir sudah bukan rahasia bagi masyarakat. Namun sejauh ini tindakan dari pihak Pertamina jarang terdengar kalau tak ingin dikatakan tidak ada. (Red)

    ------------------

    *[Infokus], merupakan tulisan berupa opini yang dikembangkan oleh Media ini. Dasar penulisan opini adalah Pasal 5 Undang Undang Nomor 40 Tahun 1999 Tentang Pres; "Pers nasional berkewajiban memberitakan peristiwa dan opini dengan menghormati norma-norma agama dan rasa kesusilaan masyarakat serta asas praduga tak bersalah."

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Komentarmu adalah gambaran isi kepalamu, maka diam lebih bijak daripada sok tahu.

    Beranda

    ... ...