Anggota DPRD Kapuas Hadiri Pemilihan Damang Kepala Adat Kapuas Barat - Jurnalisia™

  • Jurnalisia™

    Mengusung Kearifan Lokal

    Jurnalisia™

    Sumber Data Cuaca: https://cuacalab.id

    Jumat, 22 Januari 2021

    Anggota DPRD Kapuas Hadiri Pemilihan Damang Kepala Adat Kapuas Barat

    "Dari 2 kandidat yang bersaing untuk mendapatkan kepercayaan sebagai Ketua Kerapatan Mantir Perdamaian Adat guna menegakkan hukum adat. Kegiatan ini berjalan sangat dramatis dan bisa dijadikan simbol demokrasi," ungkap Free Buben yang ikut menghadiri Pemilihan Damang Kepala Adat Kecamatan Kapuas Barat, yang berlangsung di Mandomai pada Kamis (21/01/21).

    Jabatan Ketua Damang sebagai Kepala Adat tersebut dipilih para Mantir Adat Kecamatan, para Ketua Kerapatan Adat Desa atau Kelurahan, Kepala Desa se wilayah Kecamatan Kapuas Barat. 

    "Kita harapkan para Pemuka Adat di Kapuas Barat ini bisa berkerja dengan baik, menegakkan muatan lokal sebagai rambu-rambu hukum secara adat di Kapuas Barat," ujar Free Buben. 

    Kartidipora, Camat Kapuas Barat yang menjabat sebagai Ketua Panitia Pemilihan Damang Adat Kecamatan Kapuas Barat, menyampaikan terimakasih atas kehadiran Wakil Rakyat Dapil II yang meliputi Kecamatan Kapuas Barat, Basarang dan Mantangai. 

    "Kehadiran Wakil Rakyat kami yaitu Free Buben dari Fraksi Golkar di DPRD Kabupaten Kapuas ini merupakan motivasi terbaik dalam pelaksanan pemilihan Damang Kepala Adat Kecamatan Kapuas Barat," terang Kartidipora. (Dolok)

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Komentarmu adalah gambaran isi kepalamu, maka diam lebih bijak daripada sok tahu.

    Beranda

    ... ...