Bawaslu Tanah Bumbu Rekomendasikan Pemungutan Suara Ulang di TPS 5 Desa Sejahtera - Jurnalisia™

  • Jurnalisia™

    Mengusung Kearifan Lokal

    Jurnalisia™

    Sumber Data Cuaca: https://cuacalab.id

    Jumat, 11 Desember 2020

    Bawaslu Tanah Bumbu Rekomendasikan Pemungutan Suara Ulang di TPS 5 Desa Sejahtera

    Bawaslu Daerah Kabupaten Tanah Bumbu mengeluarkan surat yang merekomendasikan kepada KPUD Kabupaten Tanah Bumbu untuk melakukan pemungutan suara ulang pada TPS 5 Desa Sejahtera Kecamatan Simpang Empat, Jumat (12/12/20).

    Surat bernomor 258?K.Bawaslu-KS-09/PM.05.02/XII/2020 tertanggal 10 Desember 2020 itu ditujukan ke KPUD Kabupaten Tanah Bumbu perihal Rekomendasi Pemungutan Suara Ulang.

    Rekomendasi tersebut berdasarkan adanya warga yang melakukan pencoblosan menggunakan surat undangan yang bukan atas nama dirinya. Warga tersebut merupakan warga Desa Gunung Antasari Kecamatan Simpang Empat yang mencoblos di TPS 5 Desa Sejahtera Kecamatan Simpang Empat. 

    Warga bersangkutan sempat diamankan ke kantor Desa Sejahtera dan kemudian dibawa oleh petugas Polsek Simpang Empat. 
    Perihal tersebut di atas sempat diberitakan di media ini dengan judul "Tertangkap, Warga Desa Luar Desa Gunakan Undangan Mencoblos Orang Lain" pada tanggal 9 Desember 2020. (Red)





    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Komentarmu adalah gambaran isi kepalamu, maka diam lebih bijak daripada sok tahu.

    Beranda

    ... ...