Pagelaran Virtual Sejarah Pangeran Jaya Sumitra - Jurnalisia™

  • Jurnalisia™

    Mengusung Kearifan Lokal

    Jurnalisia™

    Sumber Data Cuaca: https://cuacalab.id

    Sabtu, 14 November 2020

    Pagelaran Virtual Sejarah Pangeran Jaya Sumitra

    Untuk kembali mengingat sejarah Pangeran Jaya Sumitra, Sanggar Seni Pusaka Saijaan Kotabaru menggelar Pertunjukan Virtual Sendratari dengan Judul Pangeran Jaya Sumitra.

    Pagelaran ini bagian dari Ragam Pesona Budaya Banjar 2020 yang dilaksanakan oleh UPTD Taman Budaya Propinsi Kalimantan Selatan.

    Pagelaran virtual yang diselenggarakan pada Jumat (13/11/20) sekira jam 20.30 WITa di panggung utama objek wisata Taman Siring Laut Kotabaru.

    Sendratari ini mengisahkan perjalanan sejarah Pangeran Jaya Sumitra di tanah Pulau Laut yang dimainkan secara apik oleh penari dari Sanggar Seni Pusaka Saijaan Kotabaru di bawah binaan Disparpora Kotabaru. 

    Nama Pangeran Jaya Sumitra ini dipakai sebagai nama RSUD Kotabaru.  (DBG)

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Komentarmu adalah gambaran isi kepalamu, maka diam lebih bijak daripada sok tahu.

    Beranda

    ... ...