Diberi Duit Diambil, Disuruh Coblos; Insya Allah - Jurnalisia™

  • Jurnalisia™

    Mengusung Kearifan Lokal

    Jurnalisia™

    Sumber Data Cuaca: https://cuacalab.id

    Rabu, 04 November 2020

    Diberi Duit Diambil, Disuruh Coblos; Insya Allah

    "Namanya saya dikasih ya saya ambil aja, saya tidak minta," ungkap Ny. Pardi, warga di kawasan Kelurahan Gunung Tinggi Kecamatan Batulicin.

    Kepada Media ini ia mengaku beberapa hari lalu didatangi oleh orang yang memberinya duit sebesar Rp 150 ribu, dan diminta untuk memilih Paslon Nomor Urut 3 nanti di hari pencoblosan tanggal 9 Desember 2020.

    "Duitnya sudah habis. Ketika diminta untuk mencoblos Nomor 3 nanti saya hanya bilang insya Allah; ini artinya saya tak mengiyakan kalau nanti mencoblos Nomor 3," ujar Ny. Pardi yang sehari-hari berjualan sayuran.

    Ia pun menambahkan, kalau nanti diberi duit lagi akan ia ambil juga, namun tetap ia tak berjanji mencoblos Paslon yang dianjurkan oleh si pemberi duit. Kalaupun ada yang memasang stiker Paslon di kediamannya, ia persilakan saja. (Red)

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Komentarmu adalah gambaran isi kepalamu, maka diam lebih bijak daripada sok tahu.

    Beranda

    ... ...