Cuncung (SHM) berkampanye di Desa Kerta Buana didampingi oleh Anggota DPRD Kabupaten Tanah Bumbu dari PDIP, I Wayan Sudarma dan Jurkam, Drs. Burhansyah.
Pada setiap kesempatan berkampanye Cuncung selalu memberikan penjelasan terkait program Paslon Nomor Urut 1 yakni; pembangunan infrastruktur, kesehatan dan pendidikan gratis yang dulunya diterapkan oleh Pasangan Kepala Daerah Kabupaten Tanah Bumbu; Mardani H. Maming dan H. Sudian Noor.
"Dulu di era pak Mardani H. Maming masih sebagai Bupati Tanah Bumbu, APBD kita sekitar Rp 1.2 trilyun namun pengobatan gratis cukup dengan KTP. Tapi setelah pak Mardani mundur digantikan H. Sudian Noor sebagai Bupati, APBD kita hampir Rp 1.8 trilyun tapi pengobatan gratis diganti melalui BPJS yang dibayarkan iurannya oleh Pemerintah Daerah," ujar Cuncung.
Ditambahkan Cuncung, kalau saja program Mardani H. Maming itu tetap dilanjutkan oleh penggantinya, H. Sudian Noor, niscaya pengobatan gratis dan lainnya seperti operasi cesar dan khitan tetap gratis hanya dengan menggunakan KTP. (Red)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Komentarmu adalah gambaran isi kepalamu, maka diam lebih bijak daripada sok tahu.