3 Hari Beruntun Kebakaran di Wilayah Kotabaru - Jurnalisia™

  • Jurnalisia™

    Mengusung Kearifan Lokal

    Jurnalisia™

    Sumber Data Cuaca: https://cuacalab.id

    Selasa, 06 Oktober 2020

    3 Hari Beruntun Kebakaran di Wilayah Kotabaru

    Setelah pagi tadi dikejutkan oleh kebakaran di kantor Gapensi Kotabaru Kecamatan Pulau Laut Utara, kembali terjadi kebakaran di wilayah Kabupaten Kotabaru.

    Kebakaran menghanguskan 1 rumah warga di desa Batu Tunau Kecamatan Pulau Laut Timur Kabupaten Kotabaru, Selasa (06/10/20) sekira jam 08.15 WITa. 

    Rumah milik julak Sirah yang berada di Jl. Desa Batu Tunau RT 01 (Pelabuhan) terbakar dengan cepat karena bangunan hanya terbuat dari kayu dan atap daun. Para warga disana bergotongroyong menyiramkan air ke rumah yang terbakar dan bisa dipadamkan.

    Sementara itu tim BPBD Kotabaru langsung berangkat ke lokasi Desa Batu Tunau Kecamatan Pulau Laut Timur.

    Plt BPBD Kotabaru, H. Rusian Akhmadi Jaya mengatakan pihaknya langsung menerjunkan tim untuk membawa bantuan berupa Sembako, atap seng dan lainnya sekaligus mendata korban kebakaran, dan berharap bantuan ini bisa meringankan beban korban yang rumahnya kebakaran.

    Penyebab rumah terbakar belum bisa dipastikan berikut kerugiannya. (Anto)

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Komentarmu adalah gambaran isi kepalamu, maka diam lebih bijak daripada sok tahu.

    Beranda

    ... ...