Tinjau Pasar Minggu Wabup Tanah Bumbu Dapat Permintaan Warga Pedagang - Jurnalisia™

  • Jurnalisia™

    Mengusung Kearifan Lokal

    Jurnalisia™

    Sumber Data Cuaca: https://cuacalab.id

    Senin, 17 Agustus 2020

    Tinjau Pasar Minggu Wabup Tanah Bumbu Dapat Permintaan Warga Pedagang

    Wakil Bupati Tanah Bumbu, Ready Kambo dan Plt Asisten II Setdakab didampingi Kepala Dinas Perdagangan dan Perindustrian (Disdagri), Deny Haryanto, SE, MM meninjau Pasar Harian Niaga Bersujud atau Pasar Minggu.

    Deny Haryanto menggambarkan secara umum kondisi cukup menggembirakan, geliat pasar dinamis, stand-stand baik sayur, ikan, sembako, konveksi tertata rapi. Kendati demikian menurut Deny Haryanto, ada beberapa permintaan pedagang antara lain mobil angkutan perdesaan yang mengangkut sayur mayur agar bongkar muatnya di Pasar Minggu.

    Klik atau Tekan Saja Foto di Bawah Ini Untuk Pemesanan Langsung

    Warga pedagang juga menghendaki TPI (Tempat Pendaratan Ikan) yang berada di wilayah Kecamatan Simpang Empat tidak melayani masyarakat yang membeli ikan secara kiloan, atau paling tidak dibatasi; apabila pembelian di bawah jumlah 5 Kg tidak dilayani dan harus dijaga petugas atau Satpol PP di lokasi TPI tersebut.

    Selanjutnya penyempurnaan median jalan uuntuk masuk ke area Pasar Minggu dibuka supaya akses mobil mudah keluar masuk tidak memutar jauh guna memudahkan menuju pasar baik pengujung maupun para pedagang.

    Warga pedagang juga minta pemasangan lampu penerang untuk pedagang konveksi.
    Yang perlu perhatian adalah Pasar Harian Niaga Bersujud atau Pasar Minggu ini merupakan kebanggaan warga Tanah Bumbu maka parkir kendaraan bermotor agar tertata rapi dan sampah tidak berserakan di sekitarnya, toilet agar bersih dan dibuat semenarik mungkin, lantai 2 yang terdapat diantaranya yang tak berfungsi jika pihak ketiga mau mengelola dengan baik sangat disarankan. (Red)

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Komentarmu adalah gambaran isi kepalamu, maka diam lebih bijak daripada sok tahu.

    Beranda

    ... ...