Inilah Desa Tanpa COVID-19 di Kotabaru - Jurnalisia™

  • Jurnalisia™

    Mengusung Kearifan Lokal

    Jurnalisia™

    Sumber Data Cuaca: https://cuacalab.id

    Rabu, 19 Agustus 2020

    Inilah Desa Tanpa COVID-19 di Kotabaru

    Bupati Kotabaru beserta unsur Muspida kembali meresmikan Kampung Tangguh Banua Kotabaru ke 11 di desa Teluk Sirih Kecamatan Pulau Laut Selatan, Rabu (19/08/20).

    Dalam sambutannya, Bupati Kotabaru mengapresiasi atas terbentuknya Kampung Tangguh di Desa Teluk sirih.

    "Saya mengapresiasi terbentuknya Kampung Tangguh di desa ini, suatu hal yang patut kita banggakan atas kekompakan semua unsur Muspika dan Aparat Desa sehingga sampai saat ini kasus terkonfirmasi positif di desa ini masih nol kasus," ucap Bupati.

    Seperti diketahui bersama lanjut Bupati, virus corona menular melalui perantara orang ke orang, oleh sebab itu perlunya melindungi diri dengan memakai masker.

    "Berdasarkan survey yang dilakukan 70 persen masker dapat melindungi kita dari penularan Covid-19," papar Said Jafar.



    Di tempat yang sama Dandim 1004/Kotabaru, Letkol Inf Fakhrul Rozi menyampaikan Kampung Tangguh di Desa Teluk Sirih sangat didukung dengan kondisi geografisnya.

    "Disini hasil lautnya melimpah, sangat mendukung untuk ketahanan pangannya. Selain hasil laut, ada juga hasil dari air payaunya, kondisi geografis ini langka ditemukan di daerah lain," ungkap Dandim.

     
    Baca juga : Lahan Digunakan HGU Sawit Warga 3 Desa Unjukrasa


    Pada kesempatan itu, Bupati Kotabaru berserta Muspida menyerahkan beberapa bantuan, yaitu bantuan APD, beras, bantuan untuk Lanjut usia, penyandang disabilitas, rumah tidak layak huni, bantuan alat tangkap ikan untuk nelayan, serta pemasangan rompi kepada relawan Covid-19 Desa Teluk Sirih. (RS/rel)

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Komentarmu adalah gambaran isi kepalamu, maka diam lebih bijak daripada sok tahu.

    Beranda

    ... ...