Desa Bumi Asih Kelumpang Selatan Bentuk Kampung Tangguh di Kotabaru - Jurnalisia™

  • Jurnalisia™

    Mengusung Kearifan Lokal

    Jurnalisia™

    Sumber Data Cuaca: https://cuacalab.id

    Kamis, 13 Agustus 2020

    Desa Bumi Asih Kelumpang Selatan Bentuk Kampung Tangguh di Kotabaru


    Menyikapi perubahan tatanan kehidupan baru masyarakat di masa pandemi COVID-19, Kepala Desa Bumi Asih Kecamatan Kelumpang Selatan menggali potensi sumberdaya manusia dan sumberdaya alam yang ada di desa untuk menjadikan Kampung Tangguh Banua guna mewujudkan kemandirian masyarakatnya.

    Kepala Desa Bumi Asih, Supardi telah menyiapkan langkah pencegahan dan penanganan wabah Covid-19 dengan membentuk beberapa divisi terkait dengan penanganan Covid-19 hingga divisi ketahanan pangan. 
    Pada Devisi Ketahanan pangan, potensi sumberdaya alam Desa Bumi Asih sangat berlimpah baik bidang pertanian, perkebunan, perikanan, peternakan hingga home industry.

    Klik atau Tekan Saja Foto di Bawah Ini Untuk Pemesanan Langsung

    Pertanian padi sawah menjadi komoditi utama Desa Bumi Asih, dengan luas lahan  sawah 150 Ha mampu memproduksi 6 ton padi per Ha dan petani dapat bercocok tanam 3 kali dalam setahun.
    Dengan hasil produksi beras yang berlimpah Desa Bumi Asih mampu memenuhi kebutuhan pangan warganya, bahkan sebagian dijual ke luar wilayah desa sekitar. 

    Pembentukan Kampung Tangguh Banua Desa Bumi Asih Kecamatan Kelumpang Selatan diresmikan oleh Bupati Kotabaru, Said Jafar didampingi jajaran Muspida, Kamis (13/08/20). (slem)  

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Komentarmu adalah gambaran isi kepalamu, maka diam lebih bijak daripada sok tahu.

    Beranda

    ... ...