Goa Lowo atau yang lebih dikenal dengan goa Batu Tunggal di Desa Tegalrejo Kecamatan Kelumpang Hilir Kabupaten Kotabaru kini mulai dibenahi sebagai destinasi wisata alam yang baru. Goa Lowo yang menyajikan wisata goa juga didukung dengan wahana permainan outbound kini mulai ramai dikunjungi warga.
Wisata yang dikelola oleh Bumdes Desa Tegalrejo dengan dukungan dari Dinas Pariwisata, Pemuda dan Olahraga (Disparpora) Kabupaten Kotabaru berbenah dengan mempercantik diri sebagai destinasi wisata baru.
Ketua Bumdes yang juga pengelola wisata Goa Lowo mengatakan saat ini objek wisata sedang dalam proses mempercantik diri dan siap menjadi objek andalan di Kabupaten Kotabaru. Kepala Disparpora Kotabaru, Khairian Anshari, S. STP, M.Si, mengatakan pihak Disparpora mendukung pengembangan dan wisata di Desa Tegalrejo menjadi destinasi wisata baru. (DBG)
Tetap semangat untuk bumdes pesona rejo jaya dan pokdarwis citra pesona💪💪
BalasHapus