Bupati Kotabaru Serahkan Bantuan ke 93 Warga Kebanjiran - Jurnalisia™

  • Jurnalisia™

    Mengusung Kearifan Lokal

    Jurnalisia™

    Sumber Data Cuaca: https://cuacalab.id

    Selasa, 23 Juni 2020

    Bupati Kotabaru Serahkan Bantuan ke 93 Warga Kebanjiran

    Bupati Kotabaru, Said Jafar meninjau sekaligus memberikan bantuan kepada para warga korban banjir di Desa Desa Selaru Kecamatan Pulau Laut Tengah Kabupaten Kotabaru, Selasa (24/06/20).

    Akibat hujan turun terus menerus dalam beberapa hari terakhir hingga puluhan rumah warga terendam air dan tahun ini air naik hingga merendam jalan umum dikarenakan pendangkalan aliran sungai yang ada di Desa Selaru. 

    Penyerahan bantuan berupa makanan tambahan untuk ibu hamil dan Balita serta Sembako yang diserahkan langsung oleh Bupati Kotabaru didampingi Ketua TP PKK, Hj. Fatma Idiana berserta Camat dan Muspika, serta para Kepala SkPD kepada 93 warga Desa Selaru yang terdampak banjir.

    "Kami mengucapkan terimakasih kepada Bupati Kotabaru berserta rombongan atas kesediaan untuk mengunjungi dan memberikan bantuan kepada warga kami yang terkena musibah banjir, ini merupakan banjir yang terparah dari tahun-tahun sebelumnya," unglap Camat Pulau Laut Tengah, Melinda Agustina.

    Bupati Kotabaru mengatakan, "mudah-mudahan kita diberikan dan pahala serta ada hikmah di balik musibah yang terjadi, dan kita tunggu sampai air surut, lalu kita turunkan alat berat untuk mengeruk sungainya, sehingga air tidak meluap dan tidak dangkal." (Anto)

     
    ----------©----------
     

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Komentarmu adalah gambaran isi kepalamu, maka diam lebih bijak daripada sok tahu.

    Beranda

    ... ...