Sejak 2017 Pendapatan PDAM Tanah Bumbu Terus Alami Peningkatan - Jurnalisia™

  • Jurnalisia™

    Mengusung Kearifan Lokal

    Jurnalisia™

    Sumber Data Cuaca: https://cuacalab.id

    Kamis, 16 April 2020

    Sejak 2017 Pendapatan PDAM Tanah Bumbu Terus Alami Peningkatan

    Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Bersujud Kabupaten Tanah Bumbu terus mengalami peningkatan dalam hal pendapatan terutama sejak tahun 2017.

    Berdasarkan data PDAM Bersujud Kabupaten Tanah Bumbu di tahun 2013 pendapatan PDAM sebesar 18.2 milyar, namun di 2014 mengalami penurunan menjadi sebesar Rp 16.8 milyar. Lalu di tahun 2015 mengalami kenaikan menjadi sebesar Rp 19.2 milyar, dan kembali mengalami penurunan cukup drastis di tahun 2016 menjadi sebesar Rp 16.4 milyar.

    Grafik turun naiknya pendapatan dari 2013 hingga 2016 itu menurut Plt Direktur PDAM Bersujud Tanah Bumbu, Ahmad Sobari, dikarenakan keberadaan PT Meratus Jaya Iron Steel (MJIS) yang menjadi pelanggan, yang pada waktu itu menggunakan banyak keperluan air untuk menopang produktivitasnya.

    "Menurunnya pendapatan itu dikarenakan keberadaan PT MJIS sebagai pelanggan menggunakan air PDAM sesuai kebutuhannya yang kadang banyak dan juga sedikit, sementara itu para pelanggan lainnya terutama warga belum sebanyak sekarang," ungkap Ahmad Sobari, beberapa waktu lalu.

    Kini meski tak ada lagi PT MJIS sebagai pelanggan PDAM dikarenakan perusahaan yang bergerak di bidang produksi bijih besi itu berhenti beroperasi, pendapatan PDAM Bersujud Tanah Bumbu mengalami peningkatan sejak tahun 2017, ini dikarenakan semakin meningkatnya jumlah pelanggan PDAM.

    Pendapatan PDAM Tanah Bumbu di tahun 2017 pasca tak lagi adanya PT MJIS adalah sebesar Rp 26 milyar, di 2018 sebesar Rp 32 milyar dan di 2019 sebesar Rp 33.8 milyar. (Red) 

    ----------©----------
     

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Komentarmu adalah gambaran isi kepalamu, maka diam lebih bijak daripada sok tahu.

    Beranda

    ... ...