Mengenal Lebih Dekat Sosok Profesor Arief, Putra Lontar Kotabaru - Jurnalisia™

  • Jurnalisia™

    Mengusung Kearifan Lokal

    Jurnalisia™

    Sumber Data Cuaca: https://cuacalab.id

    Senin, 27 April 2020

    Mengenal Lebih Dekat Sosok Profesor Arief, Putra Lontar Kotabaru

    Prof. DR. M. Arief Amrullah, SH, M.Hum
    Kotabaru tak cuma terkenal dengan lagunya yang mendunia yakni lagu Paris Barantai, tapi juga menghasilkan orang-orang hebat yang memiliki ilmu mumpuni di bidangnya masing-masing yang berkiprah di kancah nasional.

    Tak banyak mungkin warga Kotabaru yang mengenal Prof. Saipul Bahri, yang kini menjabat sebagai Rektor Universitas Muhammadiyah Jakarta. Beliau adalah putra Kotabaru. Atau Prof. Deny Indrayana, yang juga merupakan putra yang lahir di Kotabaru, sempat menjabat sebagai Wakil Menteri Hukum dan HAM di era Presiden Susilo Bambang Yudoyono (SBY).

    Dan yang perlu pula dikenal oleh warga Kotabaru adalah sosok yang satu ini. Lahir di ujung barat daratan Pulau Laut, yakni Lontar. Beliau adalah Prof. DR. M. Arief Amrullah, SH, M.Hum.

    Lahir di daratan Pulau Laut Kotabaru tepatnya di Lontar pada 1 Januari 1960 (wikipedia). Beliau merupakan Guru Besar Hukum Pidana di Universitas Negeri Jember (UNEJ) Jawa Timur. Sempat menjabat sebagai Dekan Fakultas Hukum UNEJ pada periode 2008-2012.

    Riwayat pendidikan beliau adalah memperoleh gelar Sarjana Hukum (Hukum Pidana) dari Fakultas Hukum Universitas Jember tahun 1986, Magister Ilmu Hukum (Hukum dan Sistem Peradilan Pidana) dari Program Pascasarjana Universitas Diponegoro di Semarang tahun 1995 dan Doktor Ilmu Hukum dari Program Pascasarjana Universitas Airlangga Surabaya tahun 2002.

    "Sudah sebulan ini saya menjabat sebagai Wakil Direktur Pasca Sarjana Universitas Negeri Jember. Ini sementara saja, akan ditunjuk menjadi Direktur menggantikan Pejabat yang sekarang yang akan habis masa jabatannya," ungkap Prof. Arief begitu beliau biasa dipanggil, dan merupakan paman dari Imi Surya Putra, Founder sekaligus Pemimpin Umum Jurnalisia Online.

    Meski bertugas di luar daerah Prof. Arief sering pulang kampung menengok para kerabat dan mengunjungi para sahabat beliau di Kotabaru. Dan tetap berbahasa Banjar dengan dialek khas Lontar Pulau Laut Barat.

    Profesor yang hobi menyanyi ini, ramah kepada siapa saja, mudah diajak bicara dan berdiskusi apalagi terkait masalah bidang hukum yang memang menjadi spesifikasi beliau. Semoga saja beliau tetap sehat, dan sering berkunjung ke Kotabaru yang sangat membutuhkan pemikiran para putra daerah demi kemajuan Kabupaten Kotabaru. (Red)

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Komentarmu adalah gambaran isi kepalamu, maka diam lebih bijak daripada sok tahu.

    Beranda

    ... ...