Gubernur Kalteng Imbau Kaji Kembali Fungsi Rumah Ibadah di Masa COVID-19 - Jurnalisia™

  • Jurnalisia™

    Mengusung Kearifan Lokal

    Jurnalisia™

    Sumber Data Cuaca: https://cuacalab.id

    Sabtu, 18 April 2020

    Gubernur Kalteng Imbau Kaji Kembali Fungsi Rumah Ibadah di Masa COVID-19

    Gubernur Kalteng, Sugianto Sabran mengimbau Pemkab dan Pemko untuk mengkaji kembali bersama-sama dengan Lembaga dan Tokoh Agama masing-masing terkait kegiatan serta fungsi rumah ibadah serta mekanisme pelaksanaan ibadah, yang didasarkan pada peta zonasi status masing-masing, mulai dari satuan Kecamatan hingga tingkat Desa dan Kelurahan terkait kegiatan serta mekanisme pelaksanaan ibadah, agar dilakukan dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan.

    Dengan harapan semua unsur Agama dapat melakukan upaya diantaranya berdoa dan beribadah dengan memohon kepada Tuhan yang Maha Esa agar pandemi COVID-19 yang sedang dihadapi saat ini segera cepat berlalu.

    Menyambut datangnya bulan suci Ramadhan, Gubernur menyampaikan ucapan selamat menyambut bulan suci Ramadhan 1441 H/2020 M bagi seluruh umat muslim di Kalteng.

    “Mari kita seluruh umat beragama untuk meningkatkan rasa persaudaraan dan toleransi, demi terwujudnya Kalteng Dldamai dan berkah,” tukasnya. (Dolok)

    ----------©----------
     
     

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Komentarmu adalah gambaran isi kepalamu, maka diam lebih bijak daripada sok tahu.

    Beranda

    ... ...