Sungai Satui Diduga Tercemar Limbah Lagi, Bupati Tanah Bumbu Dituding Tidak Tegas - Jurnalisia™

  • Jurnalisia™

    Mengusung Kearifan Lokal

    Jurnalisia™

    Sumber Data Cuaca: https://cuacalab.id

    Jumat, 20 Desember 2019

    Sungai Satui Diduga Tercemar Limbah Lagi, Bupati Tanah Bumbu Dituding Tidak Tegas

    Agus Rismalian Nor, SH
    Tersiar kabar kembali Sungai Satui diduga tercemar oleh limbah, Penggiat dan Pemerhati Lingkungan dari Satui Agus Rismalian Nor, SH angkat bicara, Jum'at (20/12/19).

    Kepada Jurnalisia Online, Agus yang juga berprofesi sebagai advokat itu menyayangkan atas terjadi lagi dugaan tercemarnya Sungai Satui seperti beberapa bulan silam. Menurut Agus, terulangnya lagi peristiwa sungai Satui diduga tercemar limbah berbahaya ini dikarenakan tidak tegasnya Pemerintah Daerah dalam melakukan pengawasan dan penindakan terhadap para korporasi yang diduga telah lalai dalam pengelolaan lingkungan, sehingga menyebabkan sungai Satui tercemar. 

    Lebih jauh Agus juga menyatakan, dengan tercemarnya Sungai Satui berulang kali telah membuktikan gagalnya Bupati Tanah Bumbu sebagai Kepala Daerah dalam memberikan jaminan lingkungan yang sehat bagi warganya. 

    "Saya menilai Bupati Tanah Bumbu dalam hal ini gagal dalam memberikan jaminan bagi warganya untuk mendapatkan lingkungan hidup yang sehat dan layak," tegas Agus. (Red)

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Komentarmu adalah gambaran isi kepalamu, maka diam lebih bijak daripada sok tahu.

    Beranda

    ... ...