Layanan Vaksin Meningitis di Tanah Bumbu di Kantor Kesehatan Pelabuhan Batulicin - Jurnalisia™

  • Jurnalisia™

    Mengusung Kearifan Lokal

    Jurnalisia™

    Sumber Data Cuaca: https://cuacalab.id

    Sabtu, 13 Juli 2019

    Layanan Vaksin Meningitis di Tanah Bumbu di Kantor Kesehatan Pelabuhan Batulicin


    "Yang bertanggungjawab (Kewenangan Pusat) untuk Vaksinasi Meningitis adalah memang Kantor Kesehatan Pelabuhan Propinsi."

    Tanggapan Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Tanah Bumbu, HM. Damrah, SKM terkait permintaan dan layanan vaksin Meningitis bagi Calhaj dan Umroh di Kabupaten tanah Bumbu.

    Ditambahkannya, untuk itu tetap berkerjasama dengan Dinas Kesehatan Tanah Bumbu namun sertifikat meningitis dikeluarkan oleh Kantor Kesehatan Pelabuhan.

    "Untuk Tanah Bumbu pelayanan vaksin Meningitis bagi jemaah umroh juga sudah bisa dilaksanakan di Kantor Kesehatan Pelabuhan Batulicin, semua calon jemaah umroh rata-rata di vaksin di kantor tersebut," kata HM. Damrah.

    Adapun untuk pemberian vaksin Meningitis ke jemaah haji menurut Kepala Dinkes, biasanya dilaksanakan di Puskesmas, yang untuk itu bisa dilakukan di Puskesmas Kecamatan Simpang Empat dan Puskesmas Kusan Hilir, namun sertifikat vaksin Meningitis tetap yang tandatangan dan cap dari Kantor Kesehatan Pelabuhan Batulicin, yang lokasi kantornya berada di kawasan Pelabuhan Pelindo di Simpang Empat atau Pelabuhan Samudera. (Red)

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Komentarmu adalah gambaran isi kepalamu, maka diam lebih bijak daripada sok tahu.

    Beranda

    ... ...