Bupati Kotabaru; Soal Ijazah, Kamu Tak Dirugikan Kok - Jurnalisia™

  • Jurnalisia™

    Mengusung Kearifan Lokal

    Jurnalisia™

    Sumber Data Cuaca: https://cuacalab.id

    Kamis, 26 Januari 2017

    Bupati Kotabaru; Soal Ijazah, Kamu Tak Dirugikan Kok

    Aksi unjukrasa ribuan warga pada hari Senin (23/01/17) lalu, kini menyisakan polemik di masyarakat tentang kebenaran tudingan ijazah palsu Sang Bupati. 11 Tuntutan yang disuarakan oleh massa unjukrasa berhasil mereka bawa hingga ke DPRD Kotabaru.

    Satu yang menjadi trending topik di masyarakat Kotabaru adalah dugaan ijazah palsu Bupati. Usman Pahero, yang juga koordinator LSM Kapak secara keras menyuarakan dugaan ijazah palsu Sang Kepala Daerah ini. Usman mengklaim memiliki bukti kuat dan sudah menyerahkan berkas ke Kapolres Kotabaru pada saat dengar pendapat di DPRD saat aksi unjukrasa 231 kemarin.

    Bupati Kotabaru, Said Jafar yang berhasil ditemui oleh Kru Media ini di ruang kerjanya, Rabu (25/01/17) sekira jam 16.30 WITa, mengatakan masalah ijazah itu sudah sekian lama dipermasalahkan oleh Usman Pahero sejak dirinya mencalon jadi Bupati. 

    "Sejauh mana persoalan ijazah yang dibilangnya (Usman Pahero) ijazah palsu kan ada KPU ranah yang paling tahu, ya kita kembali ke KPU. Karena yang boleh mengatakan ijazah itu palsu hanya boleh yang mengeluarkan ijazah itu. Kalau yang tidak mengeluarkan ijazah bicara seperti bahaya bagi diri dia," kata Said Jafar.

    Ditambahkannya, "bagi kami sampai hari ini kalau kita berbicara dimana palsunya, siapa yang menyatakan palsu ? Nah itu yang saya pegang bahwa saya ingin kalau itu nanti yang mengeluarkan ijazah itu yang berkata, kalau orang lain saya tidak percaya, tidak mau mengikuti, tapi kalau yang mengeluarkan itu bilang palsu nah itu baru..... inikan kita harus mencari siapa yang melahirkan ijazah itu, yang melahirkan ijazah itu kan adalah di sekolah. Kalau sekolah yang menyatakan demikian kenapa yang lain kebakaran jenggot misalnya, kan kamu tidak dirugikan kok." (DBG)

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Komentarmu adalah gambaran isi kepalamu, maka diam lebih bijak daripada sok tahu.

    Beranda

    ... ...